Ads Area

Materi Akidah Akhlak Bab 8 Kelas 3 MI Akhlak Terpuji Pantang Menyerah

Sifat pantang menyerah adalah sikap tidak mudah putus asa dalam melakukan sesuatu. Sikap yang seperti ini perlu untuk dimiliki oleh setiap orang. Apalagi di zaman sekarang, persaingan menuju kesuksesan menuntut kita untuk terus berjuang. Jika kita mudah menyerah, maka kesuksesan akan hilang dari jangkauan kita.
Pantang Menyerah


Patang menyerah menjadi hal yang tidak mudah dilakukan. Banyak orang yang memilih untuk menyerah ketika merasa tidak mampu untuk bangkit di saat perjalanannya dihadang suatu masalah. Ada anak yang mengaku tidak bisa dalam satu pelajaran, sementara dia belum berusaha dengan maksimal.

Untuk memiliki sikap ‘pantang menyerah’, kita harus membuka pikiran kita sendiri agar tetap semangat. Jangan sampai kita dikalahkan oleh rasa putus asa.

Berikut ini ada beberapa hal yang bisa membuat kita tetap semangat, yaitu:
  • Meyakini bahwa setiap orang memilki kelebihan 
Manusia diciptakan dengan kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Manusia dikaruniai akal untuk belajar dan berpikir, badan sehat dan kuat untuk berusaha dan bekerja. Pada saat sedang belajar, seorang anak akan banyak mengalami hambatan dan gangguan. Seperti kesulitan menyelesaikan tugas atau soal. Namun ia tidak cepat menyerah, ia terus berusaha, bertanya dan terus belajar hingga dapat menyelesaikan tugas dengan baik. Di saat kita belajar naik sepeda kita sering terjatuh, namun kita terus berlatih. Hingga akhirnya kita terampil naik sepeda. Hanya anak yang pantang menyerah yang dapat berhasil meraih cita-citanya.
  • Yakin bahwa kita mampu dan pasti bisa 
Saat kita yakin mampu melakukan sesuatu yang sedang kita targetkan, kemungkinan besar kita akan benar-benar bisa untuk mewujudkannya. Karena dengan berpikir demikian, kita akan terus berusaha dan mengejar target tersebut sampai akhirnya kita benar-benar mencapainya. Jika tidak, naluri akan terus membawa kita untuk terus berjuang, sebab kita masih yakin kalau kita mampu untuk mencapainya. Ketika teman kita bisa mendapatkan nilai yang baik, maka kita juga pasti bisa.
  • Mengingat kembali kesuksesan yang pernah diraih 
Jika kita pernah gagal dalam melakukan suatu usaha, mengingat sebuah kesuksesan dapat membuat kita kembali semangat. Kita dapat memikirkan kenangan tentang kesuksesan sehingga kita berkeinginan untuk kembali mengulang masa sukses itu. Jika kita belum pernah merasakan sebuah kesuksesan, kita dapat bercermin pada kesuksesan orang lain. Jadikan kesuksesan orang lain sebagai inspirasi (semangat) bagi diri kita dalam berusaha. Tak ada orang yang sukses tanpa pernah mengalami sebuah kegagalan. Terus berusaha dan tetap semangat.
  • Bersikap Optimis dan berprasangka baik 
Kita harus bersikap optimis dalam mengerjakan sesuatu. Berpandangan baik bahwa kita akan mampu untuk mewujudkannya. Jangan berpikiran bahwa kita akan gagal, dan jangan biarkan pikiran buruk itu membuat nyali menciut. Jika orang lain bisa mewujudkan keinginannya, kita pun pasti bisa, insyaallah. “Man jadda wajada” (barangsiapa yang bersungguh-sungguh ia akan berhasil)
  • Selalu mengingat Allah Swt. dan berdoa
Ketika kita melakukan sesuatu, ada kemungkinan kita mengalami sebuah hambatan dan persoalan. Sama halnya ketika kita menginginkan kesuksesan. Jika terdapat sebuah rintangan, yakinlah bahwa Allah Swt. akan membantumu. Serahkan semuanya pada Allah Swt. dan berharaplah Allah Swt. akan menolongmu.

Dengan demikian, saat orang lain hampir putus asa dan menyerah dengan apa yang dia lakukan, kita akan tetap semangat karena kita masih punya harapan yang kita gantungkan pada Allah Swt..

Nah, itulah lima hal yang harus kita pikirkan agar kita tetap semangat dan selalu bersikap pantang menyerah. Jangan biarkan kesuksesanmu terhambat oleh keputusasaan.

Post a Comment

0 Comments

Top Post Ad

Below Post Ad